DPRD Kabupaten Gunung Kidul kunjungi BPMPT

Kubu Raya sebagai daerah otonom baru memberikan inspirasi bagi beberapa kabupaten lain, baik disekitar Kalimantan Barat maupun di luar kalimantan. Hal ini ditunjukkan dari beberapa kunjungan kerja yang dilakukan oleh Anggota komisi B DPRD kabupaten Gunung Kidul beberapa waktu yang lalu (hari Rabu, 13 Juni 2012).
Sebuah penghormatan bagi kabupaten Kubu Raya, yang dapat memberikan inspirasi bagi kabupaten lain, baik itu berkenaan dengan hubungan antara eksekutif dan legislatif yang terbina dengan baik, maupun peningkatan pelayanan publik yang diimplementasikan dalam sebuah pola PTSP (Pelayanan Terpadu Satu Pintu) di mana pelaksanaannya dilakukan oleh Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu (BPMPT).
Selain itu, beberapa kebijakan juga memberi inspirasi bagi kabupaten lain, seperti penetapan Perda berkenaan dengan Cell_Plan Bangunan Tower, yang mana Kubu Raya untuk wilayah Kalimantan Barat adalah yang pertama kali menetapkan Kebijakan berkenaan dengan Bangunan Menara Telekomunikasi.
Hal semacam ini, diharapkan menjadi motivasi bagi Kubu Raya umumnya dan BPMPT pada khususnya untuk dapat lebih meningkatkan kinerja dan tidak berhenti untuk berinovasi lagi.


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar