UCAPAN TERIMA KASIH



Berdasarkan surat Direktur Wilayah IV Deputi Bidang Pengendalian Pelaksanaan Penanaman Modal Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM-RI) tanggal 12 Oktober 2012 bahwa Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu (BPMPT) Kabupaten Kubu Raya menjadi salah satu 5 (lima) besar Nominee penyelenggara PTSP-PM Kabupaten Terbaik dan telah dilakukan uji petik pada tanggal 15 – 17 Oktober 2012 oleh Tim Juri (Penilai).
Berkenaan dengan hal ini, kami keluarga besar BPMPT Kabupaten Kubu Raya mengucapkan terima kasih kepada :
  1. Bapak Bupati, Bapak Wakil Bupati, Bapak Sekretaris Daerah dan Bapak Asisten II Setda Kabupaten Kubu Raya atas dukungan dan pembinaannya sehingga BPMPT dapat melaksanakan penyelenggaraan PTSP-PM sesuai dengan TUPOKSI-nya.
  2. Kepada seluruh Kepala SKPD dan Tim Teknis yang telah dengan baik, sinergi, dalam melaksanakan koordinasi dan tugas yang berkaitan dalam proses penerbitan perizinan dan non perizinan Bidang Penanaman Modal / Usaha sehingga semua berjalan sesuai dengan Standar Operasional Prosedur yang telah ditetapkan.
  3. Kepada seluruh masyarakat Kabupaten Kubu Raya yang telah dan akan mendapatkan pelayanan dari BPMPT-KKR sehingga dalam proses penyelenggaraan perizinan dan nonperizinan dapat dilaksanakan sesuai dengan mekanisme, prosedur dan syarat sesuai peraturan Perundang-undangan yang berlaku, dan telah memberikan kontribusi biaya perizinan sesuai dengan Peraturan Perundang-Undangan yang berlaku.
  4. Kepada seluruh Dewan Juri Kegiatan Penyelenggara PTSP-PM Tingkat Nasional yang telah memberikan penilaian dan pembinaan serta Uji Petik ke kantor BPMPT Kubu Raya sehingga memberikan kesempatan bagi BPMPT KKR menjadi Nominee penyelenggara PTSP-PM Tingkat Nasional Tahun 2012.
  5. Kepada seluruh stakeholder yang terkait dengan penyelenggaraan PTSP di Kabupaten Kubu Raya yang tidak dapat kami sebutkan satu persatu, atas dukungan dan partisipasinya dalam pelaksanaan Tugas Pokok dan fungsi BPMPT-KKR selama ini.
“MAJU TERUS BPMPT........TINGKATKAN LAGI PRESTASI PELAYANAN PUBLIK......TETAP SEMANGAT.....JALANI MOTTO CEMPAKA........LEBIH KUAT DAN BAIK LAGI TIM WORKNYA.....WE LOVE BPMPT....YES....YES.....YES....YES......”

Plt. Kepala BPMPT beserta seluruh staf

Tidak ada komentar:

Posting Komentar